Senin, 22 November 2010

mahluk kebiasaan

kita adalah mahluk kebiasaan... apapun tujuan-tujuan dalam hidup kita bergantung pada kebiasaan-kebiasaan yang kita lakukan... dan kebiasaan 'meskipun berat' dapat diganti.

beberapa waktu lalu aku berhasil membuat beberapa kebiasaan baru yang aku sangat senang dan aku berterima kasih pada Tuhan, terima kasih yang semoga diterima NYA. Pertama, aku berhasil untuk mengurangi menonton televisi. hanya acara komik lucu spongebob yang kadang q tonton. ini jelas mengurangi 'waktu kurang bermanfaat' ku serta mengurangi menambah beban pikiran dari berita hukum dan politik yang 'membuat stres' meskipun dulunya aku maniak dengan siaran berita.

Kedua, aku berhasil untuk tidur paling lambat jam 10 malam dan bangun dengan segar jam 4 pagi. luar biasa rasanya ketika bangun dan menikmati pagi yang segar, syahdu, dan romantis. menikmati sholat shubuh hingga melodi kicau burung dan udara bersih. juga menikmati olahraga pagi serta beres-beres rumah bersama teh hangat dan buah-buahan. hmmmmm....

ketiga, aku berhasil untuk mengutamakan waktu sholat di masjid dalam keseharianku. aku ingin menempatkan Tuhan menjadi yang utama dalam hidup, minimal dalam sholat. tidak mudah untuk meninggalkan aktivitas lain yang belum selesai untuk berangkat ke masjid. tidak mudah untuk membiasakan membawa peralatan sholat kemana-mana. namun semua, ketika dilakukan berulang-ulang, akan menjadi biasa dan menyenangkan. tidak mudah untuk menuju sholat yang nyaman. aku perlu setengah jam sebelum waktu azan. bahkan aku perlu setengah jam lagi tuk beristirahat / tidur sejenak. jika pekerjaan sebelumnya cukup melelahkan. kenyamanan sholat kuupayakan terus untuk terlaksana dan, alhamdulillah berhasil.

keempat, aku berhasil untuk tidak memikirkan masalah pekerjaan dan pribadi ketika tidur malam. luar biasa ketika kita mengetahui seberat apapun masalah tak ada yang lebih tinggi daripada hubungan dengan Tuhan. "itu hanya masalah dunia," gumamku ketika menghadapi masalah berat.

kelima, aku berhasil menyempurnakan gaya travelingku. jika dulu aku biasa memakai baju bernuansa pemandangan maka saat ini baju dan celanaku pun bisa bercorak pemandangan. jika dulu aku masih terlihat resmi maka saat ini aku telah mulai berubah untuk terlihat berpakaian santai, sesuai inginku, menjadi MOTIVATOR GAYA HIDUP.

tidak ada yang mudah untuk mengganti kebiasaan. memiliki motor atau mobil tidak sulit. yang sulit adalah membiasakan membersihkan kendaraan atau berkendaraan dengan baik atau menikmati berkendaraan.

perbaikan kebiasaan adalah hal terbaik dalam perubahan gaya hidup. perlu 3 hal:
1. niat/motivasi yang kuat, dan disertai kesadaran yang tinggi atas resiko / konsekuensinya. banyak orang sangat ingin kurus tapi tak mampu menanggung resiko mengurangi kebiasaan makan banyak atau tak mampu mengganti nasi putih dengan nasi merah.

2. dukungan orang dekat. mintalah dengan sungguh-sungguh dukungan dari pacar atau suami / istri atau teman dekat. mintalah mereka mensupport (bukan melecehkan lho !) dan terus mensupport dengan sungguh-sungguh. berilah penghargaan kepada para pendukung itu jika usaha telah tercapai. ingat, banyak orang dekat yang mensupport tidak dengan hati tetapi cuma dimulut saja. mereka lebih sering melecehkan atau mengolok meskipun ngakunya mendukung. orang yang tulus mendukung adalah mereka yang mengingatkan dengan tetap meberi semangat. aku selalu diingatkan oleh teman baikku ketika berlatih sholat di masjid tepat waktu.

3. selalu berdoa dan berterima kasih. jangan pernah berhenti untuk mengevaluasi dan berterima kasih, pada teman yang mendukung, pada Tuhan yang mengizinkan segalanya terjadi, pada diri sendiri yang berniat kuat. berdoa boleh, beramal boleh, karaoke barang boleh, makan bareng boleh. semua yang memperingati kebaikan boleh dilakukan. agar kita selalu ingat. selalu ingat.

menjadi manusia yang terus dan terus memperbaiki kebiasaan jelas tidak mudah. yang paling tidak mudah adalah memperbaiki kebiasaan hati. namun tak ada yang tidak mungkin, selama kita punya motivasi, punya dukungan, dan selalu berterima kasih.

Tidak ada komentar: